Ereng-ereng
KREASI JAJANAN TRADISIONAL
( ERENG-ERENG)
Mungkin kalian merasa asing dan baru mendengar sebutan jajanan tradisional yang satu ini. Ereng-ereng, ya itulah sebutannya. Ereng-ereng adalah salah satu jajajanan tradisional yang ada di kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Ereng-ereng memiliki banyak sebutan salah satunya yaitu (uyel ).
Ereng-ereng sebenarnya sering dimakan sebagai camilan, atau bisa juga sebagai lauk saat kita makan nasi. Jenis camilan ini mungkin dulunya memiliki nama yang populer dikalangan penikmatnya, tapi seiring bertambahnya waktu makanan ini jarang ada orang yamg mengetahuinya.
Berhubungan dengan bertambahnya waktu, tentu saja jenis camilan ini semakin redup kepopulerannya. Dikarenakan banyak jenis camilan baru yang lebih modern dan banyak menyuguhkan berbagai variasa rasa dan warna pada makanannya. Tetapi jenis makanan/jajanan tradisional masih bisa kita temui dikota bahkan sampai didesa.
Jenis camilan ini berbahan dasar dasar ketela pohon (telo geplek ) . Bentuk ereng-ereng ini yaitu bulat dengan garis lurus ditengahnya "seperti jembatan". Tentang bagaimana cara pengolahannnya saya sendiri kurang tahu. Mungkin rasanya gurih selerti kerupuk uyel atau jenis kerupuk lainnya.
Kita juga bisa mengkreasikan untuk pengolahan ereng-ereng, misalnya dengan menambah variasi warna dan rasa, tentunya dari bahan yang aman untuk dikonsumsi. Untuk variasi warnanaya kita bisa menggunakan buah-buahan misalnya: strawberry, buah naga, dll. Dan untuk variasa rasa misalnya: balado, pedas manis, keju, coklat,dll. Dan untuk bentuk dari ereng-ereng sendiri kita bisa merubahnya atau tetap mempertahankan bentuk aslinya.
Demikian cerita saya hari ini. Semoga bermanfaat
Apabila ada kesalahan dalam penulisan mohon dimaafkan
Wassalammualaikum wr.wb
Komentar
Posting Komentar